tips memilih katering pernikahan

Thursday, July 3, 2014

Ini bagian paling menyenangkan dari semua fase persiapan menikah! karenaa... banyak makan gratiss, enak-enak, bisa pilih apapun yang kita mau! uhuuw~

Bukan hanya yang paling menyenangkan, tapi juga sangat penting, karenaa.. katering pernikahan adalah penyumbang pengeluaran terbesar dari keseluruhan biaya pernikahan. Bisa 60 - 70%. Jadi, kita harus pinter-pinter memilihnya.

sumber gambar http://goo.gl/ZRz7v5
Saya punya beberapa tips untuk teman-teman yang lagi kebingungan memilih katering.. Ini diaa...


Tentukan budget
Berapa besar budget yang kita punya, sangat penting untuk memilih katering. Karena ya itu tadi, ini pengeluaran terbesar. Kalau saya membedakan katering dari harga makanan buffet per orang.

Kelas mahal banget >> lebih dari 100,000/orang
Kelas mahal >> lebih dari 60,000/orang
Kelas sedang >> 40,000 -- 60,000/orang
Kelas murah >> kurang dari 40,000/orang

contoh meja makanan buffet Paramita Catering
Jangan lupa, ini baru harga buffet, masih ada gubukan. Gubukan itu harganya bisa lebih mahal. Sepiring kecil somay isi 3 itu, bisa loh dihargain 25,000! Harga gubukan sangat beragam, katering kelas sedang bisa ngasih harga 13-21 ribu, sedangkan kelas murah biasanya sih bisa dinegosiasi dan harganya bisa lebih murah dari itu.

Daan tentunya, ada harga ada rupa. Makin mahal biasanya makin enak, penampilan bagus, dan lebih profesional.

Tentukan jumlah tamu
Jumlah tamu sebagai faktor pengali harga juga penting. Harga yang disebut di atas, mau dikali berapa orang? 600 orang? 1,000 orang? 2,000 orang?
Cara menghitung jumlah tamu adalah jumlah undangan dikali 2. Artinya kalau undangan kita hanya 300, berarti harus hitung katering untuk 600 orang.

Cari katering setelah dapat gedung
Harga katering bisa bergantung sama pilihan gedung, karena setiap gedung memberikan charge berbeda-beda ke katering. Apalagi kalau belum rekanan. Jadi usahakan kita cepet cari gedung dulu, baru cari katering, supaya harganya sesuai dengan gedung yang kita pilih.

Atau kalau memang belum bisa pasti banget gedungnya, minimal kita punya target utama pilihan gedung. Nanti gedung ini akan ditanya sama katering ketika mereka mau membuatkan daftar penawaran harga.

Buat daftar katering pilihan
Dengan menyesuaikan budget yang kita punya dan kelas katering yang kita pilih, kita buat daftar katering yang kemungkinan cocok. Katering yang saya sebut ini cuma yang saya tau aja ya.. masih banyak pilihan katering di luar sana.

Misalnya kelas mahal kita bisa pilih Akasya, Alfabet, DTC, Als, Tjobian, Sawargi Catering Service (SCS), atau Puspita Sawargi. Puspita Sawargi dan Sawargi Catering Service harganya lebih murah di antara kelas mahal ini. Mereka kasih harga 60,000/orang untuk menu buffet dan gubukan mulai dari harga Rp 16,000. Ini harga tahun 2014 lho yaa.. tahun depan bisa naik.

Kelas menengah bisa pilih Maharani, Paramita, Amira, Naura.
Kelas murah kalo ngga salah ada Chikal, Anggraela, Afida.

Contoh dekorasi Paramita Catering, difotoin teman saya, Tania.
Eh tapi dari semua katering ini cuma beberapa sih yang saya beneran langsung nanya, sisa nya dari hasil browsing. Nanti akan dibuatkan posting lanjutan. Ada kemungkinan harga sudah berubah.

Dari daftar yang kita buat ini, kita kirim email ke mereka, tanya harga untuk jumlah tamu yang kita inginkan dan kasih tau kita di gedung apa. Nanti mereka akan buatkan penawaran lalu akan mengundang test food.

Test food!
Yuhuu ini yang paling enaaak.. makan-makan enak kitaa! hihihii.. Biasanya setelah kita tanya-tanya harga ke katering, kita akan diundang untuk test food. Katering-katering top dan terkenal malahan mau loh nganter makanan ke rumah. Kita bisa sesuaikan jadwal makanan test food itu datang dengan rapat keluarga. Jadi enak rapat keluarga nya bisa sambil nyobain makanan katering. Misalnya katering Alfabet.

Tapi katering yang ngga se-top itu, biasanya mengundang untuk datang ke pernikahan yang sedang mereka urus. Lokasi test food tentunya berbeda dengan meja buffet punya orang nikahan. Biasanya tempatnya ada di dekat dapur. Tanya aja sama petugas katering yang lalu lalang, nanti dikasih tau kok.

Menu-menu yang sudah kita cobain, harus kita catet dan kasih komentar di catetan kita. Biar nanti gampang pas memilih menu makanan. Dan kalau bisa jangan testfood cuma satu kali, datang berkali-kali, lihat konsistensi mereka.

Katering saja atau paket lengkap?
Setiap katering umumnya punya vendor-vendor rekanan. Vendornya pun bisa lengkap selengkap-lengkapnya. Ada dekorasi, rias dan busana, entertainment, MC, semua deh ada di situ. Kita bisa milih vendor itu sesuai dengan pilihan rekanan mereka, atau bisa juga cari di luar rekanan. Buat teman-teman yang sibuk dan ngga punya waktu banyak, paket lengkap bisa jadi solusi. Kita ngga usah pusing mikir ini itu cari dimana, hubungi siapa. Tinggal nanya rekomendasi dari yang punya katering. Umumnya kalau paket lengkap gitu, harganya lebih murah.

Kalau memang kita mau milih paket lengkap, kita harus survei juga vendor lainnya. Sekalian pas lagi test food. Misal dekorasi rapi atau ngga, riasnya pakai sanggar apa hasilnya gimana, MC nya oke atau ngga, musiknya bagus atau jelek, dan sebagainya. Ini yang kadang suka ngga diperhatiin sama para calon pengantin.

contoh dekorasi pelaminan oleh Sawargi Catering Services (sumber gambar: http://www.sawargicatering.com/)

Alokasi Makanan
Bagaimana kalau budget mepet banget? Kita bisa ngakalin gini, makanan buffet kita pesan 80% jumlah tamu, sisanya kita alokasikan ke menu gubukan. Jadi kalau rencananya ada 600 tamu, maka kita bisa pesan makanan 480 - 500 porsi buffet. Karena ngga semua tamu makan makanan buffet dan kalau makan pun biasanya dalam jumlah sedikit.

Sisa budget bisa kita alokasikan ke menu gubukan. Satu gubukan biasanya untuk 200 porsi, bisa kita tambahkan atau kurangi, sesuai dengan jumlah tamu. Jumlah buffet juga tergantung selera. Ada yang 8 gubukan, atau bahkan cuma 4 gubukan. Kalau gubukan ada 8 x masing-masing 200 porsi, berarti kita punya 1,600 porsi gubukan.

Pilihan menu makanan
Kalau dana mepet, cuma bisa bayar gubukan sedikit, kita bisa coba atasi dengan pemilihan menu gubukan. Kita pilih aja makanan yang bikin rada cepat kenyang, misalnya lontong sayur, soto padang, sate ayam, nasi bali, gudeg, dan lain-lain.

Pemilihan menu gubukan juga harus disesuaikan dengan tema dan harga. Kalau tema nya adat minang, pilihlan makanan-makanan minang, begitupun adat lainnya. Kalau tema pernikahan internasional, jangan lupa masukin menu pasta. Biar tema nya lebih berasa.. hehe Paling gampang milih makanan untuk tema nasional, bisa bebas asal menu masakan indonesia. Tambahin pasta juga ngga papa..

Harga juga harus kita perhitungkan, makanan internasional biasanya lebih mahal, misalnya bebek peking, pasta, dimsum, sushi, steamboat, dan sejenisnya. Menu murah misalnya es-es an, kayak es krim, es doger, es cincau, dan sejenisnya, bisa cuma Rp 6,500 atau lebih murah. Tapi ya balik lagi, harga tergantung katering nya kelas apa.

Untuk pemilihan menu makanan dan alokasi makanan, biasanya ketring lebih pinter ngaturnya. Kita bisa konsultasi sama mereka, sebaiknya diatur seperti apa.

Pilih catering yang mudah dihubungi
Katering besar biasanya punya tim marketing sendiri, ini nih yang suka ngeselin. Kadang kalau dapet marketing yang kurang oke, bisa dapat harga beda. Makanya kalau mau nego harga sebaiknya ke pemilik catering aja langsung. Mau diurus oleh marketing ataupun pemiliknya, yang penting adalah mereka informatif, jujur, mudah dihubungi, dan ngga ngeselin. Karena kita pasti akan sering nanya ini itu, kalau mereka susah dihubungi, pasti akan bikin kita cepet emosi.. hehe

Nikmatin ajaa..
Intinya adalah.. nikmatin ajaaa... ini bagian paling seruu.. hihi dibawa happy, enjoy, dan ngga usah dibikin pusing :D

***
Demikianlah dari saya, semoga bermanfaat.

Apakah kamu punya tips lainnya? Sila comment di bawah yaa

Salam hangat!

9 comments

  1. Terimakasih sudah berbagi, tipsnya bermanfaat

    ReplyDelete
  2. halo saya dari mandiri group..apabila butuh rose petal carpet bisa hubungi saya ya untuk rental di 081932092080
    harga promo..akad + resepsi untuk 2015 hanya 2, 5 juta selama DP bulan desember..
    silahkan hubungi nomor di atas,,terimakasih

    ^_^

    ReplyDelete
    Replies
    1. mba tia itu rose petal carpetnya 2.5 berapa meter? itu untuk acara dimana aja kan? rumahku di bekasi

      Delete
  3. Salam kenal couple..
    Kami dari QQ Wedding Organizer ingin menawarkan paket pernikahan komplit sesuai dengan budget pasangan..info lebih lanjut WA/SMS/TLPN: 0812-9835-0666 PIN Bbm: 75BEACD5
    Terima Kasih

    ReplyDelete
  4. Patut dicoba nih Nandyca Catering – Jl. Puncak Jaya Ujung Kav.4 Dieng – MALANG - Contact Person : Ibu Eka Gautama (Arik) – Telp. 081333234123 – 082230019179

    ReplyDelete
  5. Selamat pagi kakak. :) maaf numpang promosi ya. ^^
    Ada yang mau nikah? Tapi masih bingung cari Wedding Organizer yang profesional? Rias pengantin yang bagus dan *manglingi? Dan catering yang halal,enak, murah dengan penataan yang bagus?
    Gak cuma catering untuk nikahan aja lho, ada juga nasi box, racikan dan nasi bancakan. Rias untuk pengantin,wisuda,persewaan kebaya/beskap juga bisa. Yuk cek macam macam paket hemat sampai paket mewah kami di link kami www.bumentik.com (bmworganizer@gmail.com)

    ReplyDelete
  6. trim's artikelnya sangat membantu sekali, kompor gas !!!

    ReplyDelete
  7. Paket Pernikahan di HIS K-LINK TOWER
    PAKET SUDAH TERMASUK:
    1. Venue FULL CARPET di K-LINK TOWER BALLROOM
    2. Catering
    3. Dekorasi All Area
    4. Paket Make Up & Busana
    5. Dokumentasi
    6. Music Entertainment
    7. MC Hits Jakarta
    8. Wedding Organizer (WO)
    9. Wedding Car
    10. Wedding Consultant
    BONUS PROMO:
    Honeymoon Japan 5D4N + Voucer Flight & Masih banyak lagi
    silahkan menghubungi 081290005219 / Farika

    ReplyDelete
  8. Dear calon pengantin...yang ingin melangsungkan pernikahan dan tidak perlu repot karena sudah 'ALL IN' + dapat FREE HONEYMOON KE JEPANG/BALI/MALDIVES
    Yuk gabung bersama kami Venue & Wedding Organizer by HIS K link Tower Jl. Jend. Gatot Subroto Kav 59A Lt.12 Jakarta Selatan. Dapat apa sihh???

    - Gedung
    - Dekorasi
    - Catering
    - Rias & Busana atau Bridal
    - Entertainment
    - Photography,
    - WO 8 orang
    - Mobil Pengantin (ALPHARD)

    Segera hubungi marketing HIS Venue & WO by HIS K LINK TOWER. telp:0857 5241 5266, wa: 081554329946 (Aulia)
    .
    .
    https://www.youtube.com/watch?v=68r_76Iy_GI

    ReplyDelete

Search This Blog

Contact Form

Name

Email *

Message *