Program Training Sertifikat

Wednesday, February 12, 2014

Columbia University (Center for Environment,Economy, and Society) dan Universitas Indonesia (Research Center for Climate Change) bersama mengembangkan sebuah program pelatihan bersertifikat Mitigas Perubahan Iklim dan Pembiayaan Hutan Berkelanjutan Inovatif.

 

Program Sertifikat Mitigasi Perubahan Iklim dan Pembiayaan Hutan Berkelanjutan Inovatif ini adalah yang pertama di bidangnya di Indonesia serta menggabungkan ilmu pengetahuan alam, ilmu pengetahuan sosial, ekonomi, dan bisnis dalam rangka mempersiapkan para profesional untuk terlibat dalam upaya konservasi hutan skala besar. Termasuk untuk mengurangi kehilangan pohon, emisi karbon, penurunan keanekaragaman hayati, serta meningkatkan kondisi sosial ekonomi masyarakat yang tinggal di dalam dan sekitar hutan. Program sertifikat yang terdiri dari delapan kursus ini dirancang untuk meningkatkan pengetahuan dasar dan keterampilan yang diperlukan untuk mengawasi dan atau berpartisipasi dalam proyek pengurangan deforestasi dan degradasi hutan di Indonesia. Meskipun para pengembang kurikulum berkomitmen untuk menggunakan The Rainforest StandardTM(RFSTM) sebagai mekanisme untuk mengurangi emisi karbon dari konversi hutan, namun kursus dan training ini lebih umum dan berlaku untuk semua jenis proyek konservasi hutan yang melibatkan kredit karbon atau intensif keuangan lainnya.

Persyaratan:

Program ini terbuka untuk mahasiswa pasca sarjana, serta para profesional dari sektor publik, privat, dan masyarakat sipil. Dalam upaya untuk memastikan relevansi program, contoh dan latihan yang digunakan dalam setiap kursus akan disesuaikan dengan realita yang para peserta alami pada institusi masing-masing.

Detail:

        Program akan berlangsung hingga enam (6) hari penuh waktu, dan bertempat di kampus Universitas Indonesia Depok. Sebagian besar berlangsung empat (4) hari.
        Materi kursus disampaikan dalam Bahasa Indonesia
        Para peserta dapat mendaftar untuk beberapa kursus tertentu, namun harus menyelesaikan semua (delapan) kursus untuk menerima sertifikat. Para peserta akan menerima konfirmasi kehadiran kursus yang telah diselesaikan.
        Biaya kursus antara Rp 1,375,000 per kursus jika terdaftar dalam semua (delapan) kursus, hingga Rp 4,000,000 per kursus bila hanya mengikuti satu kursus.


Jadwal  Maret 2014:

Semua (delapan) kursus akan ditawarkan selama awal 2014 yaitu bulan Maret hingga April 2014. Program ini dapat diselesaikan selama waktu tersebut.
  1. Pengantar Perubahan Iklim : 36 Maret
  2. Penginderaan Jauh untuk Kehutanan dan Estimasi Stok Karbon : 7 – 8 & 15 Maret
  3. Monitoring Keanekaragaman Hayati dan Kehutanan : 1013 Maret
  4. Pengantar GIS untuk Sektor Kehutanan dan Iklim : 14 & 28 – 29 Maret, 11 12 & 19 April
  5. Aspek Sosial – Budaya dari Pengelolaan dan Konservasi Hutan : 17 20 Maret
  6. Ekonomi Lingkungan dan Sumber Daya Alam : 2427 Maret
  7. Pertimbangan hukum dalam Konservasi dan Pembiayaan Hutan : 1 4 April
  8. Bisnis Pengelolaan dan Konservasi Hutan : 6 – 9 April


Lihat brosur berikut untuk mengetahui detail lebih lanjut http://rccc.ui.ac.id/event/trainings/124-training-mitigasi-adaptasi-perubahan-iklim.html atau hubungi info@rccc.ui.ac.id

No comments

Post a Comment

Search This Blog

Contact Form

Name

Email *

Message *